Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2015

Cinta Itu, Dimulai Dari Rasa Percaya

Gambar
Cinta itu, dimulai dari rasa percaya. Ketika aku sudah mempercayaimu, aku akan merasa aman ketika berada di dekatmu. Setiap milikku adalah milikmu juga. Sehingga ketika kau ingin sesuatu dariku, aku akan merelakannya untukmu. Ketika berada di rumah, aku tidak akan ragu meletakkan kunci sepeda motor di ruang tamu. Karena aku percaya kepada Ayah, Ibu, Kakak, dan juga Adik-adikku. Tapi ketika ada tamu, jelas aku akan menyimpannya di tempat lain yang lebih aman. Pun, ketika sahabatku ingin mengembalikan buku ke kontrakanku dan aku sedang beristirahat. Tanpa ragu aku akan memintanya untuk langsung masuk tanpa mengetuk pintu. Aku yakin dia hanya akan meletakkan buku itu di atas meja lalu bergegas pergi. Dia pasti tahu kalau aku memang sedang butuh istirahat, karena jika tidak, tentu saja aku lebih memilih menemuinya. Dan...jatuh cinta kepada-Mu, akan kumulai dengan memperkuat rasa percayaku atas segala ketetapan-Mu. Aku tidak akan pilih kasih lagi untuk menerima keteta

Memburu Berkah

Gambar
Salah satu kutipan favorit dalam buku Lapis-lapis Keberkahan karya Ustadz Salim A. Fillah. "Jika jodoh adalah bagian dari rizqi, boleh jadi berlaku pula kaidah yang sama. Sosok itu telah tertulis namanya. Tiada tertukar dan tiada salah tanggal. Tetapi rasa kebersamaan, akan ditentukan oleh bagaimana adab dalam mengambilnya.  Bagi mereka yang menjaga kesucian, terkaruniakanlah lapis-lapis keberkahan.  Bagi mereka yang mencemarinya dengan hal-hal yang mendekati zina, ada kenikmatan yang kan hilang meski pintu taubat masih dibuka lapang-lapang. Rizqi adalah ketetapan. Cara menjemputnya adalah ujian. Ujian yang menentukan rasa kehidupan. Di lapis-lapis keberkahan dalam setitis rizqi, ada perbincangan soal rasa. Sebab ialah yang paling terindra dalam hayat kita di dunia. " Jazakallah atas inspirasinya Ustadz Salim A. Fillah, buku yang sangat bermanfaat. Lapis-lapis Keberkahan. Memburu berkah amatlah berat, tapi justru didalamnyalah ada banyak rasa

Setengah

Gambar
"Kalau aktif jangan setengah-setengah, kalau setengah-setengah mending ga usah aktif. " Dapat quote ini setelah dicurhatin panjang lebar sama adik angkatan. Katanya dia aktif di organisasi sana-sini tapi merasa ga ada yang jadi. Ya, karena terlalu banyak organisasi sehingga menyebabkan dirinya ga bisa fokus. Kalau menurut saya, sebenarnya ga ada salahnya sih aktif di banyak organisasi. Itu yang dulu juga sempat saya lakukan untuk mencari passion apa yang dianugerahkan Allah pada diri saya. Setelah ketemu, ya sudah, tugas kita tinggal fokus menjalaninya. Meskipun kita tidak tahu apakah passion kita sekarang adalah passion terbesar kita. Kalau di tengah jalan nanti ketemu lagi passion yang kita yakin betul bahwa itu lebih besar dari sebelumnya, ga usah ragu buat kita tinggalkan passion yang lama. Hidup memang pilihan, Sob! Dan apa yang kita pilih sekarang akan menentukan menjadi apa kita di masa depan. Yang pasti, jangan sampai ketakutan "tidak menjadi apa-a