Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2011

Gantinya Nge-Game

Gambar
Kalau dulu waktu ga ada kerjaan di rumah jatuhnya ke main game atau tidur. Alhamdulillah karena ada Corel Draw + Photoshop di rumah sekarang jadi bisa ngotak-atik foto jadi SESUATU. Hoho...ga tahu bermanfaat atau tidak, tapi semoga dapat membuat yang melihatnya menjadi terhibur...^_^ Komik Cadas 1 - dibuat tanggal 19 Januari 2010 Komik Cadas 2 - dibuat tanggal 18 Desember 2011 Mahiba Daily - dibuat tanggal 2 Desember 2011 Karikatur Mahiba - dibuat tanggal 11 Agustus 2011 Catatan: *klik kanan lalu pilih "open image in new tab", untuk melihat gambar dengan resolusi yang lebih besar

Jalanan, Penyambung Urat Nadi Mereka

Gambar
Sumber Foto: http://aisyiyah.or.id/wp-content/uploads/2014/05/anak_jalanan_1.jpg Sore itu setelah memakirkan motor di tempat parkir masjid, ada seorang anak kecil dengan pakaian yang agak lusuh menghampiri saya... Anak kecil: "Mas, minta uangnya mas." Saya: "Mau minta uang berapa dek?" (muncul intuisi kalau anak kecil ini pengemis) Anak kecil: "1000 aja gpp koq mas." Saya: "Mmm...okelah, tapi kamu udah sholat belum, Dek?" (saat itu sudah masuk waktu maghrib) Anak kecil: "Belum sih mas." Saya: "Emang kamu kesini sama siapa dek?" Anak kecil: "Sama Ibu tuh mas, disana." Saya: "Ya sudah sekarang sholat dulu yuk, nanti setelah itu mas kasih 1000nya." Anak kecil: "Bajuku kotor mas, nanti aja sholat di rumah." Saya: "Lho emang rumahmu dimana, Dek?" Anak kecil: "Di Sayung mas." (Sayung: nama sebuah daerah di Semarang bagian Utara)

Statusmu, Cerminan Pribadimu

Memiliki jejaring sosial semacam Facebook, Twitter, YouTube, dsb. seperti halnya menghadirkan diri kita dalam suatu komunitas. Tentunya salah satu konsekuensinya adalah kita akan dikenal dalam komunitas itu. Satu hal yang paling disoroti dari adanya situs jejaring sosial ini adalah terkait dengan update status yang kita buat. Tampak sepele, tapi jika diremehkan akan membawa dampak yang cukup signifikan dalam kehidupan nyata kita lho. Oleh karena itu, pandai-pandailah dalam meng- update status, meng- tweet  atau apapun namanya, sehingga orang lain tidak memiliki penilaian yang negatif kepada diri kita. Saya sendiri berusaha keras untuk tidak meng- update status yang sembarangan, seperti halnya keluhan, kritikan, status ga penting, status ga jelas, luapan amarah, dan lain-lain. Karena itu semua akan berdampak pada image saya juga di kehidupan nyata. Selain itu juga status yang berisi keluhan-keluhan dapat membuat orang lain yang membacanya ikut merasa terbebani. Misalnya nih ya...